image 3 Hal yang Harus Dilakukan di New Normal yang Jarang Orang Bicarakan

loket wiki

3 Hal yang Harus Dilakukan di New Normal yang Jarang Orang Bicarakan

12 Jun 2020 - Penulis Nabila

Transisi ke new normal atau normal yang baru mulai dilakukan. Sejak awal Juni, tempat-tempat umum seperti pusat perbelanjaan, pertokoan, stasiun, kantor, dan tempat ibadah di sebagian daerah, termasuk Jakarta, mulai dibuka. 

Selain protokol standar kesehatan seperti jaga jarak, cuci tangan, dan menggunakan masker. Apa lagi hal yang harus kamu lakukan ketika new normal?

Cek 3 hal yang harus dilakukan di new normal yang jarang orang bicarakan!


Bukan balik ke normal seperti sebelum pandemi, ada cara lama yang perlu diubah



Namanya aja new normal atau normal yang baru, artinya ada kebiasaan ataupun cara lama yang perlu diubah, ada sesuatu yang baru. Kebiasaan-kebiasaan yang baru timbul ketika pandemi bukan jadi ditinggalkan kembali, tapi harus dipertahankan atau malah ditingkatkan.

Misalnya, dulu nggak peduli sama kesehatan diri. Setiap sampai di rumah langsung tidur di kasur tanpa peduli badan yang kotor, olahraga pun selalu absen. Karena pandemi, kamu jadi rajin cuci tangan, mandi ketika habis keluar rumah, dan memperhatikan setiap hal yang dimakan. Nah, memasuki new normal, jangan kembali ke diri kamu yang dulu ya! Pertahankan cara lama yang berhasil diubah, demi jadi individu yang lebih baik.

Jaga kesehatan mental nggak kalah penting dari kesehatan fisik



Cara menjaga imunitas diri memang banyak. Bisa dengan minum vitamin C, berolahraga secara rutin, makan makanan bergizi, istirahat yang cukup, dan masih banyak lagi. Namun, perlu diingat juga kalau diri yang bahagia berdampak pada tubuh yang sehat. 

Sulit dihindari, selama masa pandemi tempat-tempat hiburan yang identik menjadi pusat keramaian terpaksa harus tutup untuk mencegah penyebaran COVID-19. Misalnya cafe, mall, taman hiburan, lapangan olahraga, sampai venue konser/workshop/event lainnya. Padahal tempat tersebut jadi sumber hiburan yang biasa kamu pilih agar mental tetap sehat.

Di new normal, cara kamu cari hiburan juga harus diubah nih! Kamu bisa menikmati penampilan musik, menonton diskusi menarik, sampai ikut kelas olahraga lewat event online. Untuk mendapatkan event online yang beragam, kamu bisa mengunjungi platform terpercaya seperti Loket.com. Misalnya festival musik seperti Neno Fest, workshop kesehatan mental dengan psikolog profesional, dan event menghibur lainnya! Klik di sini untuk cari event online seru lainnya!

     Baca juga: 6 solusi new normal yang nggak boleh kamu lewatkan

Nggak apa-apa menolak meminjamkan teman



Eits, jangan emosi dulu! Di masa new normal, ketika keluar rumah kamu memang wajib untuk menggunakan masker agar tidak menyebarkan ataupun terinfeksi COVID-19. Namun, teman yang baik nggak akan meminjamkan masker bekas pakainya. Satu masker hanya boleh dipakai oleh  satu orang. Kalau mau digunakan orang lain, masker tersebut harus dicuci dulu sampai bersih dan steril. 

Hal itu juga berlaku untuk alat makan dan minum. Lebih baik kamu membawa alat makan dan minum sendiri dari rumah. Dengan begitu, kebersihan alat makan dan minum jadi lebih terjamin dan nggak ada lagi kejadian pinjam-meminjam. 

#UbahCaraLama bersama LOKET

Tiga hal di atas adalah hal yang bisa kamu lakukan ketika new normal. Untuk tempat publik yang menjadi sumber keramaian, era new normal menjadi tantangan baru yang perlu penyesuain tinggi agar kesehatan tetap menjadi prioritas utama. LOKET sebagai perusahaan berbasis teknologi terkini menyediakan LOKET New Normal Solution yang mendukung kemajuan bisnis di kala new normal.

Setiap langkah yang kamu lakukan adalah usaha untuk tetap sehat dan produktif di era new normal. Tenang, kamu pasti bisa melaluinya dengan #UbahCaraLama bersama LOKET!

      Baca juga: Promo #LiburanLagi beli tiket hari ini, pakainya bisa nanti

new normal event online

profile
Nabila

Content Strategist

Ups, artikel tidak ditemukan

Silakan gunakan kata kunci yang lain.

Daftar

Nomor Ponsel
Email
Kode OTP akan dikirim melalui WhatsApp

Dengan mendaftar, saya menyetujui syarat & ketentuan serta kebijakan privasi LOKET

Atau dengan

Masukkan Kode OTP

Lengkapi profilmu

Kata sandi harus terdiri dari 8 karakter atau lebih dan mengandung abjad, numerik, simbol & satu huruf kapital.

Informasi Penting!

Lengkapi Profilmu

Nama akan digunakan dalam mode pembeli.
Loket Small Logo
  • Menjadi event creator

    Siap menjadi event creator

  • Beragam pembayaran

    Metode pembayaran beragam

  • Distribusi tiket kemana saja

    Distribusi tiket kemana saja

  • Fitur check-in

    Fitur check-in

  • Promo suka-suka

    Buat promo suka-suka

    Loket Small Logo
    • Menjadi event creator

      Selamat datang di Loket!

    • Beragam pembayaran

      Semua ada di Loket

    • Distribusi tiket kemana saja

      Banyak promo menanti

    • Fitur check-in

      Fitur check-in

    • Promo suka-suka

      Pembayaran yang mudah

      Minat dan Preferensi

      Biarkan kami untuk lebih mengenalmu

      Isi tanggal lahir dan pilih label event yang ingin kamu lihat lebih sering daripada yang lain.

      Sistem kami mendeteksi permintaan yang tidak umum dari jaringan perangkat anda. Silakan lakukan verifikasi ulang