image Cara Membuat Event Sukses? Event Creator Wajib Punya 4 Karakter Ini

loket edu

Cara Membuat Event Sukses? Event Creator Wajib Punya 4 Karakter Ini

06 Nov 2019 - Penulis Ada di LOKET

 

Sudah usaha mati-matian, energi dan waktu terkuras, eh kok event-nya gak sesukses yang diinginkan? Memangnya gimana sih cara membuat event sukses? Apa saja hal yang perlu diperhatikan? 

Sebelum kamu mengulik lebih dalam, ada hal dasar yang perlu diperhatikan nih! Di balik event yang sukses ada pembuat event yang keren. Pembuat event di sini mungkin lebih dikenal dengan sebutan event organizer, event committee, atau event creator. Jadi event creator yang keren butuh pengalaman yang banyak. Namun, kalau kamu masih baru di dunia event creator ini nggak usah berkecil hati. Masih ada cara membuat event kamu jadi sukses kalau kamu menanamkan 5 karakter ini. Yuk, cek sampai akhir!

Cara Membuat Event Sukses: Kerjasama



Pasti sudah tahu dong kalau manusia itu makhluk sosial? Nah, cara membuat event jadi sukses itu dengan kerjasama tim event organizer atau creator yang apik. Nggak ada event creator yang bisa kerja sendiri. Butuh tim yang solid untuk melahirkan event yang sukses. Gimana caranya? Sebelum kerja bareng, kamu bisa melakukan team building bersama. Ada banyak bentuk team building yang bisa dilakukan, contohnya outbond di alam terbuka, menginap di villa sambil bermain games, atau sekedar makan bersama kumpul-kumpul di satu rumah. Sesuaikan saja sama waktu dan budget.

 

Cara Membuat Event Sukses: Perencanaan matang ke depan


 

Sebelum eksekusi event, pertama kamu harus mempunyai perencanaan yang detail terkait event-mu. Mulai dari menentukan tujuan dari event, membuat timeline kerja, dan menentukan target pasar. Dalam membuat perencanaan kamu juga harus memikirkan rencana cadangan. Perhatikan risiko-risiko yang mungkin terjadi ketika proses membuat event dan hari H event. Detail is the key! 

 

Cara Membuat Event Sukses: Supel & fleksibel


 

Sebagai event organizer atau creator, penting banget nih untuk punya sifat supel dan fleksibel. Secara, kamu bakal banyak koordinasi dan interaksi dengan berbagai vendor. Di sini dibutuhkan kemampuan nalar dan negosiasi yang lihai supaya bisa mendapatkan vendor yang sesuai ekspektasi. Kalau kamu supel, akan lebih banyak kesempatan untuk melebarkan relasi vendor. Biar gak bingung ketika memilih vendor, cek artikel ini saja! 

 

Cara Membuat Event Sukses: Tenang di bawah tekanan


 

Panik adalah respon terakhir yang keluar ketika kamu menjadi event creator. Cara membuat event sukses adalah dengan menjadi tenang walaupun berada di bawah tekanan. Kalau ada kejadian yang di luar kendali, hal pertama yang harus dilakukan adalah tetap tenang. Setelah itu observasi kondisi yang ada sebelum menentukan solusi. Oh iya, ini semua harus dilakukan dengan cepat dan gesit ya.

Menjadi event organizer atau creator yang hebat memang butuh jam terbang yang tinggi. Semakin banyak pengalaman, semakin banyak juga pelajaran yang bisa kamu ambil. Namun, untuk tahu cara membuat event yang sukses nggak harus menunggu jam terbang tinggi doang loh, kamu bisa mencari mentor untuk konsultasi atau banyak-banyak baca artikel terkait event di Loket.com! 

bikin event event sukses

profile
Ada di LOKET

Your event & entertainment partner

Ups, artikel tidak ditemukan

Silakan gunakan kata kunci yang lain.

Daftar

Nomor Ponsel
Email
Kode OTP akan dikirim melalui WhatsApp

Dengan mendaftar, saya menyetujui syarat & ketentuan serta kebijakan privasi LOKET

Atau dengan

Masukkan Kode OTP

Lengkapi profilmu

Kata sandi harus terdiri dari 8 karakter atau lebih dan mengandung abjad, numerik, simbol & satu huruf kapital.

Informasi Penting!

Lengkapi Profilmu

Nama akan digunakan dalam mode pembeli.
Loket Small Logo
  • Menjadi event creator

    Siap menjadi event creator

  • Beragam pembayaran

    Metode pembayaran beragam

  • Distribusi tiket kemana saja

    Distribusi tiket kemana saja

  • Fitur check-in

    Fitur check-in

  • Promo suka-suka

    Buat promo suka-suka

    Loket Small Logo
    • Menjadi event creator

      Selamat datang di Loket!

    • Beragam pembayaran

      Semua ada di Loket

    • Distribusi tiket kemana saja

      Banyak promo menanti

    • Fitur check-in

      Fitur check-in

    • Promo suka-suka

      Pembayaran yang mudah

      Minat dan Preferensi

      Biarkan kami untuk lebih mengenalmu

      Isi tanggal lahir dan pilih label event yang ingin kamu lihat lebih sering daripada yang lain.

      Sistem kami mendeteksi permintaan yang tidak umum dari jaringan perangkat anda. Silakan lakukan verifikasi ulang