image LINE CONCERT: Trik Gaet Fans dari Aktivitas Pre-Event!

loket event

LINE CONCERT: Trik Gaet Fans dari Aktivitas Pre-Event!

01 Aug 2019 - Penulis Dila

LINE CONCERT segera digelar kembali pada 3 Agustus 2019 mendatang di Eldorado Dome Bandung. Apakah kamu sudah pernah datang ke LINE CONCERT sebelumnya? Diselenggarakan oleh sebuah aplikasi chat internasional, konser musik itu selalu punya line-up keren yang menjadi pengisi panggungnya lho! Glenn Fredly, RAN, hingga HiVi pun pernah ikut berbagi panggung di konser musik ini.

Sudah terselenggara selama 3 kali berturut-turut sejak 2017, LINE CONCERT pun selalu mempercayakan LOKET untuk mengurus manajemen pertiketannya. Pastinya, hal ini disebabkan karena adanya fitur “Data Analitik” dari LOKET yang siap memberikan laporan penjualan tiket super lengkap untuk dimanfaatkan dalam meningkatkan performa event-event LINE selanjutnya. 

Hasilnya? Tiga tahun berturut-turut, sistem LOKET mencatat bahwa penjualan tiket LINE CONCERT terus meningkat. Bahkan, lebih dari 4000 tiket LINE CONCERT selalu berhasil sold out dalam waktu kurang dari satu llbulan. Mengesankan, bukan? Apakah kamu mau tahu rahasianya untuk diaplikasikan di event kamu?

Di LOKETalks bulan Juli 2019 lalu, LINE CONCERT datang dan membagikan strateginya untuk menggaet fans konser musik melalui aktivitas-aktivitas pre-eventnya. Yuk, simak ulasannya di sini!


Aktivitas pre-event andalan LINE CONCERT: Bikin Fan Base


Punya event tahunan belum lengkap kalau belum punya fan base! Selain untuk jadi ajang sharing informasi tentang eventmu, fan base juga berguna banget untuk mengukur seberapa banyak masyarakat yang menyukai eventmu. Menggunakan LINE Official Account, konser musik ini membangun komunitas fans setianya.

Pengaruhnya, para fans ini merasa bisa berinteraksi langsung dengan si penyelenggara konser musik. Mereka bisa mengutarakan wishlist guest star, hingga lokasi konser favorit mereka di sana. Berbeda dengan sosial media, interaksi di fanbase ini akan terasa lebih real dengan adanya fitur chat. Bagaimana menurutmu Event Creator?


Aktivitas pre-event andalan LINE CONCERT: SNS Hashtag


Akrab dengan istilah SNS? SNS atau Social Networking Site adalah istilah lain untuk merujuk “platform jejaring sosial media”. Nah, SNS ini merupakan salah satu senjata LINE CONCERT untuk mengukur keberhasilan eventnya diterima oleh masyarakat.

Bagaimana cara kerjanya? Sosial media punya analitiknya sendiri untuk memperlihatkan seberapa besar ketertarikan masyarakat pada konten promosi eventmu. Jika akun sosial media kamu adalah business atau official, data seperti enggagement rate, impression, dan click rate konten mu bisa terlihat. Selain itu sebagai alternatif, kamu juga bisa mengukur keberhasilan ini melalui kuantitas pengguna hashtagmu. Penggunaan hashtag ini pun bisa dimassiv kan dengan aktivitas yang kamu buat di SNS. Misalnya: quiz, giveaway, games, dan lain sebagainya. 


Aktivitas pre-event andalan LINE CONCERT: Teaser Kolaborasi


Selain fanbase dan hashtag, LINE CONCERT juga menggunakan teaser sebagai strategi promosi untuk menggaet fans dari sebelum event berlangsung. Kenapa? Bukan rahasia lagi kalau konten yang viral di masyarakat biasanya dimulai dari video dan foto. Bahkan hal ini pun turut dibuktikan dengan semakin banyaknya SNS yang memfasilitasi penyebaran video, misalnya pada fitur Channel, Buzz, maupun timeline dari aplikasi LINE sendiri.

Nah memanfaatkan platform yang dimilikinya, LINE CONCERT jadikan teasernya sebagai senjata ampuh untuk menarik enggagement dari calon pengunjung. Tidak hanya menginformasikan konten acara dan line up, LINE CONCERT juga menggunakan teasernya untuk berkolaborasi dengan pengisi acara untuk memenangkan hati penggemarnya. Ini beberapa contohnya: 

Sudah tahu beberapa trik LINE CONCERT dalam menggaet fans melalui kegiatan pre-eventnya? Kini saatnya kamu maksimalkan trik tersebut dengan fitur-fitur LOKET! Data analitik kami bisa bantu kamu mengetahui karakter dari pengunjungmu, mulai dari profesi, rentang usia, bahkan “Formulir Data Tambahan” LOKET bisa bantu cari tahu apa yang mereka cari dalam event mu. 

Yuk, Rayakan Eventmu dengan LOKET seperti LINE CONCERT! 

Konser

profile
Dila

Part-time writer, full-time dreamer

Ups, artikel tidak ditemukan

Silakan gunakan kata kunci yang lain.

Daftar

Nomor Ponsel
Email
Kode OTP akan dikirim melalui WhatsApp

Dengan mendaftar, saya menyetujui syarat & ketentuan serta kebijakan privasi LOKET

Atau dengan

Masukkan Kode OTP

Lengkapi profilmu

Kata sandi harus terdiri dari 8 karakter atau lebih dan mengandung abjad, numerik, simbol & satu huruf kapital.

Informasi Penting!

Lengkapi Profilmu

Nama akan digunakan dalam mode pembeli.
Loket Small Logo
  • Menjadi event creator

    Siap menjadi event creator

  • Beragam pembayaran

    Metode pembayaran beragam

  • Distribusi tiket kemana saja

    Distribusi tiket kemana saja

  • Fitur check-in

    Fitur check-in

  • Promo suka-suka

    Buat promo suka-suka

    Loket Small Logo
    • Menjadi event creator

      Selamat datang di Loket!

    • Beragam pembayaran

      Semua ada di Loket

    • Distribusi tiket kemana saja

      Banyak promo menanti

    • Fitur check-in

      Fitur check-in

    • Promo suka-suka

      Pembayaran yang mudah

      Minat dan Preferensi

      Biarkan kami untuk lebih mengenalmu

      Isi tanggal lahir dan pilih label event yang ingin kamu lihat lebih sering daripada yang lain.

      Sistem kami mendeteksi permintaan yang tidak umum dari jaringan perangkat anda. Silakan lakukan verifikasi ulang