image Halal Expo Indonesia: Event Bertema Unik yang Menambah Wawasan

loket event

Halal Expo Indonesia: Event Bertema Unik yang Menambah Wawasan

28 Nov 2019 - Penulis Nabila

Hai Event Creator! Membuat event berjenis pameran punya tantangannya tersendiri. Kamu harus menemukan cara agar event unik dan unggul dibanding event pameran lainnya. Salah satu cara yang dilakukan Halal Expo Indonesia adalah mengonsepkan tema dan subtema unik yang banyak, sehingga pengunjung bisa memilih sendiri mana yang paling menarik perhatiannya. 

Tahun ini menjadi tahun kedua Halal Expo Indonesia diadakan. Mengusung tema “Halal is everything”, Halal Expo Indonesia menyajikan pameran variatif produk-produk halal mulai dari makanan, kosmetik, fashion, farmasi, dan masih banyak lagi. Skyconnection sebagai event creator berharap pengunjung bisa merasakan pengalaman unik dari subtema-subtema seru di bawah ini. Mana yang mau kamu datangi duluan nih? 

HEI Speak di Halal Expo Indonesia

HEI Speak dari Halal Expo Indonesia menjadi pusat pembicaraan pengetahuan tentang halal dan Islam. Pembicaranya bukan cuma dari kalangan ustad dan ustadzah loh,  tetapi juga pelaku bisnis, akademisi, dan regulator. Ini jadi kesempatan bagus untuk belajar mengaplikasikan pengetahuan tentang Islam ke kehidupan sehari-hari.

HEI Share di Halal Expo Indonesia 
Yang satu ini adalah pusat diskusi isu-isu terbaru tentang Islam dan halal. Kalau mau datang ke HEI Share, lebih baik sudah membaca-baca artikel terkait tentang Islam dan halal. Kenapa? Hal itu bisa membantu diskusi jadi lebih terarah dan kaya informasi-informasi baru. Kalau sudah begini bukan cuma event creator yang senang, pengunjung pun jadi lebih puas. 

HEI Shop di Halal Expo Indonesia

Belanja di pameran memang jadi kegiatan yang sulit untuk ditolak. Gimana nggak? Di pameran kamu bisa menemukan berbagai macam produk, khususnya produk halal kalau di Halal Expo Indonesia. Ada makanan, minuman, farmasi, kosmetik, dan masih banyak lagi. Hati-hati kalap ya!

HEI Beauty di Halal Expo Indonesia 
“Nggak bisa keluar rumah, kalau belum alisan”. Nah, subtema yang satu ini cocok untuk seluruh beauty enthusiast! Kosmetik halal memang menjadi tren terbaru di dunia kecantikan. Bukan cuma hasil akhir yang jadi perhatian, tetapi bahan dan bagaimana cara pembuatan kosmetik tersebut juga sama pentingnya. Semuanya bisa kamu kulik di HEI Beauty

HEI Fashion di Halal Expo Indonesia
Yang paling ditunggu dari HEI Fashion adalah Halal Fashion Week! Event creator sengaja membuat kegiatan dengan tema unik ini untuk memanjakan pengunjung dengan koleksi baju muslim dan muslimah yang trendi. Ada banyak brand-brand keren yang sudah menanti kamu di sini. 

HEI Studio di Halal Expo Indonesia
Eksklusif di Halal Expo Indonesia, kamu berkesempatan menonton film-film islam yang didukung spesial oleh VIU. Selain itu ada juga pemutaran film spesial berjudul Iqro. HEI Studio cocok untuk kamu yang mau mencari pengetahuan Islam baru dengan cara yang menyenangkan. Sejak dulu, film memang dipercaya jadi media belajar yang asik karena mudah dicerna dengan tampilan visual yang ciamik. 

HEI Act di Halal Expo Indonesia 
Halal Expo Indonesia memang paket lengkap! Di sini event creator juga mengedukasi pengunjung tentang pengolahan sampah. Bekerjasama dengan bank sampah dan Waste Transfer Stations, kamu bisa menambah wawasan seputar pemilahan jenis sampah dan pengurangan penggunaan plastik. Cocok banget untuk ajak anak-anak ke subtema HEI Act ini! 

Ternyata bukan cuma tema yang unik yang bikin event jadi menarik!
Berangkat dari tema “Halal is everything”, Halal Expo Indonesia bisa menawarkan banyak pilihan kegiatan menarik di eventnya. Namun, tema unik doang ternyata nggak cukup loh! Halal Expo Indonesia menggunakan Loket.com untuk urusan tiket eventnya. Soalnya pengalaman sebuah event itu sudah dimulai sejak pengunjung membeli tiket event sampai pengunjung pulang dari event. 

Dengan Loket.com, pengunjung bisa membeli tiket online dengan sistem teknologi yang mudah digunakan. Selain itu, ketika hari H event, pengunjung tinggal menunjukan e-voucher untuk di-scan oleh panitia. Praktis banget kan?

Biar lebih yakin, datang saja dulu ke Halal Expo Indonesia tanggal 6-8 Desember 2019 di Indonesia Convention Exhibitions (ICE) BSD Tangerang! Pengalaman datang event unik, bisa jadi sumber inspirasi untuk event yang kamu buat.


bikin event

profile
Nabila

Content Strategist

Ups, artikel tidak ditemukan

Silakan gunakan kata kunci yang lain.

Daftar

Nomor Ponsel
Email
Kode OTP akan dikirim melalui WhatsApp

Dengan mendaftar, saya menyetujui syarat & ketentuan serta kebijakan privasi LOKET

Atau dengan

Masukkan Kode OTP

Lengkapi profilmu

Kata sandi harus terdiri dari 8 karakter atau lebih dan mengandung abjad, numerik, simbol & satu huruf kapital.

Informasi Penting!

Lengkapi Profilmu

Nama akan digunakan dalam mode pembeli.
Loket Small Logo
  • Menjadi event creator

    Siap menjadi event creator

  • Beragam pembayaran

    Metode pembayaran beragam

  • Distribusi tiket kemana saja

    Distribusi tiket kemana saja

  • Fitur check-in

    Fitur check-in

  • Promo suka-suka

    Buat promo suka-suka

    Loket Small Logo
    • Menjadi event creator

      Selamat datang di Loket!

    • Beragam pembayaran

      Semua ada di Loket

    • Distribusi tiket kemana saja

      Banyak promo menanti

    • Fitur check-in

      Fitur check-in

    • Promo suka-suka

      Pembayaran yang mudah

      Minat dan Preferensi

      Biarkan kami untuk lebih mengenalmu

      Isi tanggal lahir dan pilih label event yang ingin kamu lihat lebih sering daripada yang lain.

      Sistem kami mendeteksi permintaan yang tidak umum dari jaringan perangkat anda. Silakan lakukan verifikasi ulang