image Dynamic Culture Gojek: 3 Ide Acara Kantor Seru yang Asik Untukmu

loket inspire

Dynamic Culture Gojek: 3 Ide Acara Kantor Seru yang Asik Untukmu

03 Sep 2019 - Penulis Dila

Suasana kerja yang membosankan ternyata nggak terjadi lho di kantor Aplikasi Karya Anak Bangsa, alias Gojek. Mereka punya divisi khusus yang bertugas bikin suasana kerja lebih fun, GoTroops jadi lebih nyaman, dan kolaborasi kerjaan jadi lancar jaya. Namanya divisi Dynamic Culture! Divisi ini sering bikin aktivitas dan event seru biar suasana kantor nggak cuma tentang kerja melulu. Kira-kira apa saja ya kegiatan yang dibuat divisi ini?

Loket.com sudah ngobrol bareng sama Mohammad Garin Gunawan (Spv. Event & Activities, Dynamic Culture, Gojek) nih! Katanya sih semua event yang mereka selenggarakan cuma punya satu tujuan, yaitu mempererat hubungan antar GoTroops sendiri. Seperti kutipan dari seorang trainers dan motivator asal Amerika sih, Pike Bob! “Kebahagian seorang karyawan itu baru dapat terwujud jika adanya ruang untuk unjuk diri, diapresiasi, dan melepas penat di sela-sela padatnya rutinitas”. Nah, event kantor adalah salah satu solusi Garin dan teman-temannya untuk mewadahi hal itu.

Yuk, simak inspirasi event kantor dari Garin melalui ulasan ini!


Unjuk Diri di Acara Ulang Tahun Kantor Sendiri

Acara ulang tahun perusahaan adalah salah satu event kantor yang paling umum diadakan. Namun, nggak berarti acaranya jadi basi dan cuma buat formalitas yang penting ada saja. Buat divisi Dynamic Culture, acara ulang tahun perusahaan adalah ajang mereka berkreasi. Lewat acara itu, mereka menuangkan segala konten acara yang bisa membuat para GoTroops atau karyawan Gojek merasa terapresiasi kerja kerasnya. 

Panggung pun diberikan sepenuhnya untuk para GoTroops untuk berkreasi. Tarian indah hingga teater menggugah pun pernah ditampilkan di panggung ulang tahun Aplikasi Karya Anak Bangsa. Keren banget kan? Apakah kamu meniru cara Gojek?


Apresiasi Sederhana dengan Nobar Se-GoTroops 


Nobar sekeluarga sih sudah biasa. Apalagi nobar sama teman se-geng, lebih biasa lagi. Nah, kalau nobar sekantor gimana menurutmu? Bukan cuma sedivisi lho, tapi sekantor. Nah, kalau karyawan Gojek sih sudah tidak asing lagi sama acara nobar sekantor. Soalnya, tiap ada film box office seperti Avengers Infinity War, divisi Dynamic Culture bikin nobar se-GoTroops biar bisa melepas penat sejenak dan menikmati hidup. 

Bukan cuma untuk refreshing semata! Acara ini juga sekaligus menularkan semangat bahwa di Gojek, kamu nggak cuma kerja doang yang sama-sama. Seneng-seneng juga harus bersama. Lewat acara nobar sederhana ini Dynamic Culture Gojek ingin memupuk rasa kekeluargaan dan kebersamaan untuk para GoTroops sambil nonton film kesayangan. 


Kompetisi Memupuk Relasi di Gojek Cup Setahun Sekali


Gojek memang punya banyak banget divisi, bahkan cabang, dan unit bisnis yang berbeda. Ada yang berada dalam satu aplikasi Gojek, ada juga yang berdiri sendiri seperti Mapan dan LOKET. Nah, untuk bisa menyatukan mereka, divisi Dynamic Culture menggelar beragam lomba olahraga mulai dari bulu tangkis, voli, futsal, hingga fifa turnamen. 

Bukan cuma untuk piala dan gengsi, semangat sportifitas dalam Gojek Cup juga bertujuan untuk memupuk relasi. Siapa tahu GoTroops bisa kenalan sama teman berkolaborasi baru di lapangan Gojek Cup ini. 


Tiga inspirasi ini hanyalah beberapa event kantor keren yang bisa kamu contek dari Dynamic Culture Gojek. Tim event & activities juga punya perayaan tematik seru lainnya seperti Halloween Party, lomba 17an, halal bihalal, buka bersama, Year End Party, dan lain sebagainya. Selain itu, Town Hall bulanan, arisan antar divisi, appreciation day, hingga karaoke pun marak diselenggarakan di kantor bergaya fun ini lho! 

Nah, kini saatnya kamu yang berkreasi untuk bikin event kantormu sendiri. Banyak banget event yang bisa kamu eksplor dan wujudkan biar tempat kerjamu jadi lebih seru. Yuk, rayakan acara kantor dengan Loket.com!

acara kantor

profile
Dila

Part-time writer, full-time dreamer

Ups, artikel tidak ditemukan

Silakan gunakan kata kunci yang lain.

Daftar

Nomor Ponsel
Email
Kode OTP akan dikirim melalui WhatsApp

Dengan mendaftar, saya menyetujui syarat & ketentuan serta kebijakan privasi LOKET

Atau dengan

Masukkan Kode OTP

Lengkapi profilmu

Kata sandi harus terdiri dari 8 karakter atau lebih dan mengandung abjad, numerik, simbol & satu huruf kapital.

Informasi Penting!

Lengkapi Profilmu

Nama akan digunakan dalam mode pembeli.
Loket Small Logo
  • Menjadi event creator

    Siap menjadi event creator

  • Beragam pembayaran

    Metode pembayaran beragam

  • Distribusi tiket kemana saja

    Distribusi tiket kemana saja

  • Fitur check-in

    Fitur check-in

  • Promo suka-suka

    Buat promo suka-suka

    Loket Small Logo
    • Menjadi event creator

      Selamat datang di Loket!

    • Beragam pembayaran

      Semua ada di Loket

    • Distribusi tiket kemana saja

      Banyak promo menanti

    • Fitur check-in

      Fitur check-in

    • Promo suka-suka

      Pembayaran yang mudah

      Minat dan Preferensi

      Biarkan kami untuk lebih mengenalmu

      Isi tanggal lahir dan pilih label event yang ingin kamu lihat lebih sering daripada yang lain.

      Sistem kami mendeteksi permintaan yang tidak umum dari jaringan perangkat anda. Silakan lakukan verifikasi ulang